Bahasa lain

Pertanyaan

bagaimana syarat dilakukan hukuman bagi penzina

1 Jawaban

  • Syarat yang harus dipenuhi agar hukuman untuk pezina dapat dilaksanakan adalah:

    1. Hukum zina dapat dilaksanakan jika penzina sudah mukallaf.
    2. Hukum zina dapat dilaksanakan jika penzina mengetahui tentang hukum dari perbuatan zina adalah haram.
    3. Hukum zina dapat dilaksanakan jika penzina melakukan zina atas kemauan atau kehendak diri bukan karena paksaan.
    4. Hukum zina dapat dilaksanakan jika terbukti dengan jelas kalau pezina melakukan perbuatan zina baik daripengakua pezina atau karena adanya saksi.

    Pembahasan

    Zina merupakan salah satu perbuatan tercela yang sangat dilarang untuk dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam ajaran islam,umat islam bahkan sudah dilarang untuk melakukan perbuatan yang dapat mendekatkan seseorangkan kepada zina. Dalil ayat yang menyebutkan larangan untuk mendekati zina adalah ayat  وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنٰىٓ اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ۗوَسَاۤءَ سَبِيْلًا. Lafadz ayat  وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنٰىٓ اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ۗوَسَاۤءَ سَبِيْلً merupakan lafadz ayat ayng terdapat di dalam Surah Al Isra ayat yang ke 32 dan arti dari lafadz tersebut adalah Dan janganlah kamu mendekati zina; (zina) itu sungguh suatu perbuatan keji, dan suatu jalan yang buruk. Oleh karena adanya dalil naqli tersebut maka hukum berzina adalah haram dan jika dilakukan akan membuat seseorang berdosa.

    Pelajari lebih lanjut  

    1. Materi tentang dampak yang dirasakan dari perbuatan zina, pada https://brainly.co.id/tugas/23603938
    2. Materi tentang hukum pacaran, pada brainly.co.id/tugas/35530020
    3. Materi tentang wali nikah, pada brainly.co.id/tugas/46781485

    ================================================

    Detail jawaban

    Kelas : IX

    Mata Pelajaran : Agama Islam  

    Bab : Hukum-hukum dalam fiqh islam

    Kode soal : 9.14

    #AyoBelajar

Pertanyaan Lainnya