sebutkan para mubaligh yang berperan dalam proses islamisasi di sulawesi dan kaltim
Sejarah
paramexhalal97
Pertanyaan
sebutkan para mubaligh yang berperan dalam proses islamisasi di sulawesi dan kaltim
1 Jawaban
-
1. Jawaban Eniwidiastuti
Sulawesi :
Nama asli Datu ri Tiro adalah Abdul Djawad, ada pula yang menyebut Nurdin Ariyani, dengan gelar Al Maulana Khatib Bungsu.
Bersama Abdul Makmur Khatib Tunggal atau Dato ri Bandang dan Sulaiman Khatib Sulung atau Dato Patimang, mereka bertiga menyebarkan agama Islam di dataran Sulawesi – Selatan. Mereka, tiga datuk yang berperan dalam penyebaran agama Islam ini, berasal dari Koto Tangah, Minangkabau.
Kalimantan : Menurut salah satu versi pembawa islam pertama bernama Syarief Husein, seorang Arab. Namun, ada versi lain yang mengatakan, nama beliau adalah Syarif Abdurrahman al-Kadri, putra dari Svarif Husein. Diceritakan bahwa Syarief Abdurrahman Al-Kadri adalah putra asli Kalimantan Barat. Ayahnya Sayyid Habib Husein al-Kadri, seorang keturunan Arab yang telah menjadi warga Matan. Ibunya bernama Nyai Tua, seorang putri Dayak yang telah menganut agama Islam, putri Kerajaan Matan. Syarif Abdurrahman al-Kadri lahir di Matan tanggal 15 Rabiul Awal 1151 H (1739 M). Jadi ia merupakan keturunan Arab dan Dayak dan Ayahnya Syarief Husein (Ada yang menyebutnya Habib Husein) menjadi Ulama terkenal di Kerajaan Matan hampir selama 20 tahun. (Anshar Rahman, 2000:3).