hewan dihadapkan ke arah kiblat ...dalam penyembelihan
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban Anggaprasidi
Hewan dihadapkan ke arah kiblat adalah salah satu sunnah dalam penyembelihan.
Pembahasan
Menyembelih hewan merupakan salah satu syariat dalam agama Islam. Sebagai contoh dalam hari raya Idul Adha maka bagi yang mampu sebaiknya menyisihkan sebagian hartanya untuk melakukan penyembelihan hewan kurban.
Dalam melakukan penyembelihan hewan maka dalam Islam diberikan tuntunan atau adab-adab terhadap hewan yang akan kita sembelih. Berikut ini adalah adab-adab yang harus kita perhatikan dalam menyembelih hewan kurban yaitu:
1. Berbuat baik terhadap hewan kurban, haditsnya adalah:
- إِنَّ اللَّهَ كَتَبَ الإِحْسَانَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ فَإِذَا قَتَلْتُمْ فَأَحْسِنُوا الْقِتْلَةَ وَإِذَا ذَبَحْتُمْ فَأَحْسِنُوا الذَّبْحَ وَلْيُحِدَّ أَحَدُكُمْ شَفْرَتَهُ فَلْيُرِحْ ذَبِيحَتَهُ
“Sesungguhnya Allah memerintahkan agar berbuat baik terhadap segala sesuatu. Jika kalian hendak membunuh, maka bunuhlah dengan cara yang baik. Jika kalian hendak menyembelih, maka sembelihlah dengan cara yang baik. Hendaklah kalian menajamkan pisaunya dan senangkanlah hewan yang akan disembelih.”[HR. Muslim no. 1955]
2. Membaringkan hewan di sisi sebelah kiri, memegang pisau dengan tangan kanan dan menahan kepala hewan ketika menyembelih haditsnya adalah:
- أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- أَمَرَ بِكَبْشٍ أَقْرَنَ يَطَأُ فِى سَوَادٍ وَيَبْرُكُ فِى سَوَادٍ وَيَنْظُرُ فِى سَوَادٍ فَأُتِىَ بِهِ لِيُضَحِّىَ بِهِ فَقَالَ لَهَا « يَا عَائِشَةُ هَلُمِّى الْمُدْيَةَ ».ثُمَّ قَالَ « اشْحَذِيهَا بِحَجَرٍ ». فَفَعَلَتْ ثُمَّ أَخَذَهَا وَأَخَذَ الْكَبْشَ فَأَضْجَعَهُ ثُمَّ ذَبَحَهُ ثُمَّ قَالَ « بِاسْمِ اللَّهِ اللَّهُمَّ تَقَبَّلْ مِنْ مُحَمَّدٍ وَآلِ مُحَمَّدٍ وَمِنْ أُمَّةِ مُحَمَّدٍ ». ثُمَّ ضَحَّى بِهِ.
“Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam meminta diambilkan seekor kambing kibasy. Beliau berjalan dan berdiri serta melepas pandangannya di tengah orang banyak. Kemudian beliau dibawakan seekor kambing kibasy untuk beliau buat qurban. Beliau berkata kepada ‘Aisyah, “Wahai ‘Aisyah, bawakan kepadaku pisau”. Beliau melanjutkan, “Asahlah pisau itu dengan batu”. ‘Aisyah pun mengasahnya. Lalu beliau membaringkan kambing itu, kemudian beliau bersiap menyembelihnya, lalu mengucapkan, “Bismillah. Ya Allah, terimalah qurban ini dari Muhammad, keluarga Muhammad, dan umat Muhammad”. Kemudian beliau menyembelihnya.[HR. Muslim no. 1967]
3. Meletakkan kaki di sisi leher hewan
4. Menghadapkan hewan ke arah kiblat, haditsnya
- أَنَّ اِبْنَ عُمَرَ كَانَ يَكْرَهُ أَنْ يَأْكُلَ ذَبِيْحَةَ ذَبْحِهِ لِغَيْرِ القِبْلَةِ.
“Sesungguhnya Ibnu Umar tidak suka memakan daging hewan yang disembelih dengan tidak menghadap kiblat.”[HR. ‘Abdur Razaq no. 8585]
Demikian, semoga membantu!
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang ketentuan hewan kurban https://brainly.co.id/tugas/11974472
2. Materi tentang hewan kurban https://brainly.co.id/tugas/39202252
3. Materi tentang syarat menyembelih https://brainly.co.id/tugas/43456211
Detail jawaban
Kelas: 9
Mapel: Agama
Bab: Penyembelihan Hewan
Kode: 9.14.5
Kata Kunci: Menyembelih menghadap kiblat
#TingkatkanPrestasimu